Sunday, September 29, 2013

Teruslah Berlari

Pada olahraga sejagat yaitu Olimpiade di Barcelona tahun 1992, Derek Redmod, seorang pelari asal Inggris yang memegang rekor 400 m. Pada awal lomba ia mulai berlari, saling adu cepat dengan peserta lainnya di lintasan masing-masing. 

Ketika pertandingan itu, larinya tiba-tiba terhenti pada jarak 150 meter. Rupanya ia mengalami cedera hamstring. Rasa sakit di bagian paha belakang membuatnya tertinggal dari pelari-pelari lainnya. Meskipun ia telah tertinggal jauh dan mungkin tak akan menang, tapi ia terus berlari sambil menahan rasa sakit. 

Beberapa official menyuruhnya berhenti saja. Namun ia tak berhenti dan terus berlari. Ia pantang menyerah pada rasa sakitnya.


Lalu dari kerumunan penonton, seseorang menerobos penjagaan keamanan dan mendekatinya. Rupanya itu adalah ayah dari Derek Redmond. Ia merangkul Derek dan menyarankan anaknya agar berhenti saja. Namun Derek terus berlari dan sang ayah terus merangkulnya hingga garis finish. Kejadian itu membuat respect dari para penonton. Para penonton pun berdiri dan melakukan standing applause. 

Saat ditanya wartawan, kenapa ia terus berlari? Ia hanya menjawab, "Saya diutus negara bukan hanya untuk mengikuti perlombaan, tapi untuk menyelesaikan perlombaan" 

Derek memang kalah dari lomba, namun ia memenangkan hati 65.000 penonton yang hadir kala itu. Derek Redmond membuktikan bahwa dia adalah pelari yang pantang menyerah walaupun cedera di tengah perlombaan. 

"Kita tidak gagal karena kita finish di urutan ke dua, ke tiga atau terakhir. Kita gagal ketika kita menyerah."


Video Pelari Pantang Menyerah


Sumber :
http://www.banguninspirasi.com
http://www.thecrowdvoice.com

No comments :

Post a Comment