Tuesday, October 8, 2013

Tips Bisnis Online Kelas Dunia


Pebisnis online kelas dunia tidak segan-segan membeberkan rahasia kesuksesan mereka agar rahasia keberhasilannya diikuti oleh para pebisnis pemula.

Apa saja yang mengantarkan kesuksesan mereka? Di sini kami berikan beberapa jawaban berdasarkan study kasus yang banyak dilakukan orang dalam meraih kesuksesan di antaranya adalah:

Focus.
Focus dalam satu bidang pekerjaan dan bekerja secara professional merupakan prinsip yang tidak bisa diabaikan karena dengan modal focus ini semua jenis pekerjaan akan terselesaikan tanpa mempedulikan gangguan yang selalu menyertainya.

Kerja keras.
Kerja keras merupakan prinsip semua orang yang telah mencapai kesuksesan karena untuk mencapai sebuah keberhasilan tidak bisa dilakukan dengan santai, sambil tidur, grumpi dan hal-hal yang membuang waktu. Demikian juga rejeki itu tidak datang sendirinya tanpa ada upaya dan kerja keras.

Berani berkorban.
Setiap jenis usaha membutuhkan sebuah pengorbanan berupa harta dan jiwa, sering melakukan lemur hanya sekedar untuk membuat artikel misalnya, itu adalah sebuah pengorbanan karena ketika orang-orang disekitar anda sedang tertidur anda berusaha menyisihkan sedikit waktu yang seharusnya anda gunakan untuk istirahat guna meraih masa depan yang menjadi impian.

Waktu dan kesempatan.
Hidup itu hanya satu kali sehingga setiap waktu dan kesempatan tidak akan terulang kembali, dan hanya orang-orang yang bisa memanfaatkan waktu dan kesempatanlah yang bisa meraih sukses lebih awal. Seperti contohnya anda mendapatkan penawaran untuk mendapatkan produk yang langka atau harganya murah dan hanya sekali saja, jika anda berpikir seribu kali maka kesempatan itu akan hilang dari diri anda, demikian juga jika anda menunda kegiatan bisnis anda hanya karena modal belum terkumpul lalu sampai kapan usaha anda akan berhasil.

Modal.
Setiap usaha membutuhkan modal dan anda jangan berpikir bahwa modal yang dimaksud di sini berupa harta, dikalangan para pebisnis online mereka bahkan tidak membutuhkan modal dalam bentuk harta akan tetapi yang saya maksudkan adalah sumberdaya berupa panca indera yang bisa dimaksimalkan untuk menyerap dan menuangkan semua informasi yang didapatkan dalam bentuk tulisan, ide, dan usaha.

Siap dikritik.
Kritikan memang terkadang membuat kita panas hati jika orang yang mendapatkan kritikan memiliki sifat kenak-kanakan artinya selalu bangga dengan kemampuan yang dimiliki dan merasa semua yang dia miliki tidak ada bandingannya, sehingga ketika ada kritika dia merasa diremehkan. 

Tetap semangat belajar.
Belajar itu tidak kenal waktu, demikian juga kewajiban belajar tidak hanya sebatas dibangku sekolah saja karena banyak dan luasnya ilmu pengetahuan yang belum kita kuasai dan tidak akan cukup dipelajari dibangku sekolah, seperti sebuah contoh apabila kita mengetahui perkara baru yang tidak pernah terpikir atau tidak pernah kita ketahui sebelumnya, di situlah kita menyadari bahwa kita ini merasa bodoh tentang ilmu yang baru saja kita ketahui. 

Belajar kepada yang lebih senior.
Orang-orang yang lebih senior merekalah tempat kita belajar karena mereka telah memiliki banyak pengalaman dan janganlah anda mencukupkan diri belajar kepada satu orang saja, dengan cara seperti ini kita telah menghemat waktu dan biaya untuk melakukan serangkaian riset ilmiyah hanya sekedar untuk menguasai bidang ilmu tertentu, belajar kepada para senior akan memudahkan memahami setiap pemasalahan yang anda hadapi karena mereka telah memiliki banyak pengalaman dengan segudang permasalahan yang telah terjadi dan memiliki solusinya.

Belajar kepada orang yang lebih rendah ilmunya.
Belajar kepada orang yang memiliki tingkat keilmuan yang lebih rendah atau terkadang kita anggap bodoh tidak bisa dilakukan setiap orang karena mereka beranggapan akan merendahkan kewibawaan diri dimata orang lain.


Sumber: http://suksestungdesemwaringin.blogspot.com

No comments :

Post a Comment